Polres Madiun – Polres Madiun melaksanakan Apel Konsolidasi berakhirnya pelaksanaan Operasi Ramadniya Semeru 2017 yang dimulai sejak tanggal 19 Juni s/d 04 Juli 2017.
Apel Konsolidasi dilaksanakan di halaman Mapolres Madiun pada Selasa (11/07), dipimpin langsung oleh Waka Polres Madiun Kompol Rentrix R.Y., S.I.K dengan peserta apel terdiri dari Para Kabag, Kasat, Kasi, Kapolsek jajaran, Perwira staf dan anggota Polres Madiun yang terlibat dalam Ops Ramadniya Semeru 2017.
Dalam arahannya, Waka Polres Madiun mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota yang terlibat dalam Operasi Ramadniya yang telah bekerja dengan dedikasi dan disiplin tinggi dalam melaksanakan tugas operasi kemanusiaan Operasi Ramadniya Semeru 2017.
“Atas nama pimpinan kami mengucapkan terima kasih, keberhasilan operasi ini berkat semangat dan dedikasi yang tinggi dari rekan rekan sekalian sehingga operasi Ramadniya Semeru 2017 berjalan dengan maksimal,” ujarnya.
Dilaksanakannya apel konsolidasi ini menurut Waka Polres Madiun adalah untuk mengecek kembali kelengkapan anggota dan mengevaluasi kembali hasil pelaksanaan pengamanan Operasi Ramadniya 2017 agar kedepan menjadi lebih baik dan lebik maksimal. (dev)
0 Comments